Penerapan pemanfaatan media TV Edukasi, radio Suara Edukasi dan M-Edukasi dalam pembelajaran



Halo Sahabat Belajar...

Pada kegiatan belajar sebelumnya sahabat telah mempelajari tentang bagaimana menyusun rencana pembelajaran inovatif. Coba diperhatikan kembali setiap item dalam RPP apakah sudah sesui dengan edaran tentang penyederhanaan kurikulum nomor 14 tahun 2019. Selanjutnya silahkan ditambahkan sumber belajar yang sesuai dengan kebutuhan belajar anda. Kegiatan belajar 3  ini terdiri atas tiga  sub topik yaitu :

  1. Pemanfaatan media TV Edukasi, dalam proses pembelajaran;
  2. Pemanfaatan media Radio suara Edukasi dalam pembelajaran dan
  3. Pemanfaatan media M-Edukasi dalam pembelajaran.

Tujuan Belajar pada sesi ini,  Sahabat Rumah Belajar dapat menerapkan model pembelajaran inovatif dengan memanfaatkan media berbasis TV Edukasi, Radio Suara Edukasi dan M-Edukasi. 

Agar dapat memanfaatkan media pembelajaran dengan layanan sumber belajar Pusdatin maka sahabat Rumah Belajar masih perlu memahami tentang prosedur pemanfaatan media pembelajaran tersebut. Media pembelajaran TV Edukasi disajikan dalam  bentuk video pembelajaran yang dapat diakses melalui streaming siaran TV Edukasi dan Video On Deman (VOD). Pemanfaatan media Radio Suara Edukasi disediakan dalam bentuk layanan audio ( Podcast) . Sedangkan pemanfaatan media M-Edukasi dapat disediakan dalam bentuk layanan bentuk aplikasi Microsoft Windows atau android. Selain itu disediakan juga aplikasi yang langsung dapat dijalankan tanpa melalui proses instalasi.

Gambaran mengenai prosedur pemanfaatan media sumber belajar dapat Sahabat simak penjelasannya melalui video-video berikut:



Untuk memperdalam pemahaman sahabat Rumah Belajar tentang materi Penerapan pemanfaatan media TV Edukasi, radio Suara Edukasi dan M-Edukasi dalam pembelajaran, silahkan Sahabat Rumah Belajar mengunduh Modul Kegiatan Belajar 3

KB_3_Materi_Modul_7_28042021

Setelah mempelajari materi Kegiatan belajar 1 dan 2 diatas, sebagai bahan penguatan Sahabat dapat mempelajari secara offline dengan mengunduh  file modul 7 secara keseluruhan pada tautan:

Modul 07 Pemanfaatan Media TV Edukasi

Selain melalui file modul 7, Sahabat juga dapat mempelajari poin-poin penting dari materi Modul 7 yang telah disajikan dalam bentuk file powerpoint , yang dapat Sahabat unduh pada tautan :

Presentasi.ppsm.pptx _Modul 7

selamat belajar !

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Penerapan pemanfaatan media TV Edukasi, radio Suara Edukasi dan M-Edukasi dalam pembelajaran"

Posting Komentar